Pasca-pembunuhan, Rumah Kos Yuwai Noni Langsung Dipasangi CCTV


Setelah pembunuhan terjadi terhadap Yuwai Noni di rumahnya pada 8 Juni 2015 lalu, keluarga pun melakukan sejumlah langkah antisipatif. Salah satunya pemasangan kamera closed circuit television (CCTV) di rumah indekos. 

Anggota keluarga dari Yuwai Noni, Rice, mengungkapkan, pihak keluarga menyadari bahwa saat peristiwa pembunuhan, di lokasi tidak terdapat kamera CCTV

Terlebih lagi, saat itu tak ada satu pun saksi yang melihat peristiwa pembunuhan tersebut. "Ini untuk lebih aman saja," kata Rice di Kelapa Dua, Tangerang, Rabu (16/9/2015). 

Keluarga memasang sebanyak empat kamera CCTV. Satu di antaranya di teras, satu lagi di ruang tamu, dan satu di antaranya lagi di ruang dapur. (Baca: Pembunuhan Yuwai Noni Terungkap karena Wajahnya Dikenali)

Sementara itu, satu kamera CCTV lagi terpasang di lantai dua rumah indekos empat pintu tersebut. "Setelah peristiwa itu, beberapa minggu kemudian langsung dipasang," kata Rice. 

Seperti diberitakan, saat pembunuhan oleh Irwan Alamsyah itu terjadi, tak ada orang yang mengetahui. 

Sebab, saat kejadian, kondisi rumah sedang sepi. Satu-satunya saksi yang melihat Irwan adalah D. D adalah orang yang saat itu sedang mencari tempat indekos dan melihat Yuwai Noni kala itu sedang berbincang dengan Irwan. 

Irwan nekat membunuh Yuwai Noni karena kesal utang batu cincin suami Yuwai, MR, tak kunjung dibayar. Utang tersebut mencapai Rp 5 juta.


Sumber : http://megapolitan.kompas.com/read/2015/09/16/16502511/Pasca.Pembunuhan.Rumah.Kos.Yuwai.Noni.Langsung.Dipasang.CCTV 
 
2011 LENSAcctv | LENSA CCTV , ,